Topics Altcoins

Worldcoin (WLD): Membawa Aset Digital ke Publik

Pemula
Altcoins
14 de set de 2023

Kecerdasan buatan (AI) telah berkembang secara signifikan dalam beberapa tahun terakhir, sehingga sangat sulit untuk membedakan antara AI itu sendiri dan manusia bila didasarkan pada interaksi daring belaka.  AI modern telah menimbulkan banyak masalah bagi manusia, seperti memanipulasi pemilihan dan kemampuan untuk menyamar sebagai manusia lainnya, dan lain-lain.  Kemampuan untuk menentukan kemanusiaan dan keaslian konten memiliki konsekuensi yang luas bagi individu, bisnis, dan masyarakat.  Adapun Worldcoin berencana untuk menanggulangi masalah ini menggunakan pendekatan tiga cabang — World ID, World App, dan token Worldcoin (WLD). 

Poin Penting:

  • Worldcoin bertujuan untuk membawa mata uang digital ke publik dengan membuat protokol identitas terdesentralisasi, World ID, yang memverifikasi kemanusiaan dan individualitas tanpa menyimpan data pribadi.

  • Worldcoin menggunakan Orb, teknologi biometrik yang menangkap gambar iris seseorang dan mengonversinya menjadi urutan numerik yang unik, untuk memastikan privasi dan singularitas seraya memastikan kemanusiaan.

  • Berfungsi sebagai dompet, World App memfasilitasi adopsi mata uang kripto dan memungkinkan pengguna untuk membeli, memperdagangkan, dan mentransfer aset digital secara bebas sambil mempertahankan identitas digital pribadi.

  • Dengan senang hati Bybit mengumumkan listing Worldcoin (WLD) di platform perdagangan.  Dalam rangka merayakan listing tersebut, Bybit mengadakan lima (5) acara eksklusif yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan bagian dari total hadiah senilai 165.000 USDT.

Apa itu Worldcoin?

Proyek blockchainWorldcoin memiliki visi ambisius, yaitu menciptakan identitas terbesar dan utilitas publik keuangan untuk memberikan akses universal ke ekonomi global.

Autentikasi kemanusiaan di antara miliaran orang di dunia sejatinya membutuhkan pendekatan yang unik.  Lagi pula, kemanusiaan individual dari satu orang harus dibedakan dari yang lain tanpa melanggar privasi individu tersebut.   Pengembang Worldcoin telah berhasil mengatasi masalah ini melalui Orb, teknologi biometrik yang awalnya mengambil gambar mata seseorang. Gambar ini diubah menjadi urutan numerik untuk mengonfirmasi kemanusiaan dan keunikan, dan merupakan satu-satunya informasi pribadi yang diungkapkan.  Data ini selanjutnya disimpan dengan aman di World ID, yang berfungsi sebagai paspor digital. 

Sebagai bagian dari proses identifikasi dan verifikasi ini, setiap orang akan menerima token Worldcoin, sehingga memungkinkan populasi global menerima uang gratis hanya dengan memindai iris mata mereka. 

CEO OpenAI, Sam Altman, turut serta dalam mendirikan proyek Worldcoin.  Altman berfokus pada strategi tiga cabang untuk menghidupkan proyek:  Membuat ID global individu, mengembangkan World App, dan menggunakan token Worldcoin untuk pembelian dan aktivitas lainnya.  Blockchain Capital memimpin putaran penggalangan dana Seri C, yang berhasil mengumpulkan dana $115 juta.

Bagaimana Cara Kerja Worldcoin?

Worldcoin sedang mengembangkan protokol identitas terbesar di dunia, yang berfungsi seperti paspor digital dan dapat digunakan di seluruh dunia.  Adapun paspor digital ini dapat diakses melalui telepon individu.  Worldcoin menggunakan zero-knowledge proof untuk memverifikasi kemanusiaan dan individualitas, tanpa mengumpulkan dan menyimpan data pribadi, sehingga menjaga privasi. 

Orb mendukung aspek penting aplikasi ini sebagai perangkat pencitraan terbuka, menggunakan biometrik untuk menghasilkan World ID.  Untuk mendapatkan World ID, Anda perlu mengunduhnya dan terhubung ke dompet yang kompatibel.  Saat ini, teknologi beta ini hanya dapat diakses di beberapa negara, tetapi aksesibilitas diperkirakan akan berkembang pesat.  Operator Worldcoin dari seluruh dunia membantu mengoperasikan Orb, dan mendapatkan Worldcoin dengan menyediakan layanan ini.

Untuk mencegah akun bot, ada batasan jumlah total akun yang dapat dibuat oleh pengguna, tetapi seseorang masih dapat membuka banyak akun, karena protokol mengakui bahwa manusia dapat menggunakan pseudonim. 

Setelah diluncurkan, Worldcoin akan memiliki banyak aplikasi kehidupan nyata, seperti pencegahan akun bot di jejaring sosial seperti Instagram dan Twitter.  Selain itu, Worldcoin juga dapat digunakan untuk tata kelola DAO dan memilih dalam pemilihan pemerintah.

Di arena layanan keuangan, Worldcoin dapat berperan dalam proses penjaminan, kepatuhan, dan deteksi penipuan. Insentif pelanggan, seperti kupon, hadiah loyalitas, dan uji coba gratis, dapat didistribusikan melalui Worldcoin.  Selanjutnya, Worldcoin juga memfasilitasi distribusi uang yang adil untuk beasiswa, program kesejahteraan pemerintah, bantuan pengungsi, dan lainnya.  Selain itu, Worldcoin dapat langsung mengatasi masalah serius dari transaksi dan berita palsu. 

Fitur Utama Worldcoin

Worldcoin mendukung diferensiasi yang akurat dan dipercepat antara AI dan konten manusia melalui tiga fitur utama, yang masing-masing memainkan peran penting dalam verifikasi kemanusiaan dan dalam menjaga privasi individu:  World ID, proof of personhood, dan World App. 

World ID

World ID adalah protokol identitas terdesentralisasi tanpa izin yang menggunakan pendekatan yang mengutamakan privasi.  Protokol identitas terdesentralisasi ini dapat digunakan selama langkah masuk individu untuk DApps kripto, aplikasi seluler, dan situs web yang berbeda, sehingga memungkinkan pengguna untuk mengonfirmasi bahwa mereka adalah manusia tanpa perlu memberikan nama, alamat surel, atau data pribadi lainnya. 

World ID dapat menggunakan biometrik atau metode lain untuk mengonfirmasi kemanusiaan dan individualitas, misalnya melalui Orb, teknologi pencitraan terbuka yang melindungi privasi dan dapat berfungsi di lingkungan tanpa kepercayaan. 

Untuk memanfaatkan keuntungan World ID, pertama-tama Anda harus membuat akun dompet yang kompatibel (kecuali jika Anda sudah memilikinya).  Kemudian, Anda harus menghubungkan dompet tersebut ke World App.  Anda akan diminta untuk memverifikasi kemanusiaan dan keunikan Anda.  Beberapa akun dapat dibuat untuk pengguna yang menggunakan pseudonim.  Setelah dibuat, seseorang dapat menggunakan World ID-nya sebagai jenis paspor digital. 

Proof of Personhood (Bukti Kepribadian)

Aspek penting dari Worldcoin adalah untuk mengidentifikasi individualitas dan kemanusiaan pengguna,  yang secara eksplisit dilakukan dengan mengeluarkan kredensial proof of personhood (PoP) Ai-safe pada World ID. Proof of personhood (PoP) memungkinkan seseorang untuk membuktikan identitas manusianya secara daring tanpa bergantung pada proses verifikasi pihak ketiga, yang sejatinya dapat memakan waktu. 

PoP membatasi jumlah akun yang dapat dibuat oleh individu, guna memberikan perlindungan yang efektif terhadap serangan Sybil. Pembatasan jumlah akun ini pun secara langsung mengurangi penyebaran bermasalah atas kesalahan informasi yang dihasilkan oleh AI.  Konten dan akun daring difilter untuk membedakan antara konten AI dan buatan manusia. 

Selain itu, PoP juga dapat bertindak sebagai filter spam, mencegah pencurian identitas, dan mendukung tata kelola kolektif digital.  World ID individu untuk setiap pengguna manusia dibuat untuk mengaktifkan fungsionalitas dan keuntungan PoP.

Sumber: worldcoin.org/blog

World App

Fungsionalitas ekosistem Worldcoin didukung oleh dompet pertama teknologi, World App. Dikembangkan oleh Tools for Humanity, World App merupakan dompet berbasis Ethereum yang menggunakan kontrak pintar untuk tujuan keamanan, bersama dengan protokol canggih yang dirancang dengan baik guna mendukung identitas digital pribadi bagi setiap pengguna. Setelah pengguna membuat World ID yang unik, kredensial PoP dibuat. WalletConnect kemudian mengizinkan World ID untuk menautkan ke aplikasi apa pun guna membuktikan identitas manusia. World App juga beroperasi sebagai versi beta di Polygon, dengan rencana untuk diluncurkan di Mainnet OP Optimism, jaringan rollup Lapisan 2 dengan keuntungan keamanan Ethereum.

Kemudian, World App juga mendukung peningkatan adopsi mata uang kripto, dicapai melalui metode yang mudah digunakan melalui Uniswap yang memungkinkan pengguna membeli dan memperdagangkan kripto tanpa perantara. Pembayaran pengguna ke pengguna (P2P) dibuat sederhana melalui penggunaan Ethereum Name Service (ENS), yaitu dengan membuat nama yang dapat dibaca manusia untuk transfer ERC-20 yang ramah pengguna. Fungsionalitas keuangan aplikasi mencakup kemampuan untuk menarik mata uang kripto sebagai pada mata uang fiat pada kartu debit dan kartu kredit, serta dari akun bank. 

Apa itu Token Worldcoin (WLD)?

Token Worldcoin (WLD) adalah token utilitas ERC-20 dengan fitur tata kelola yang mendapat keuntungan dari keamanan Ethereum.  Token utilitas ERC-20 ini memungkinkan pengguna untuk berkontribusi pada arah platform dan pengembangan yang berkelanjutan.  Selain menyediakan fungsionalitas tata kelola kepada pemegang token, WLD memfasilitasi transfer dan pembelian aset digital dan fiat dengan cara yang aman.  Selain itu, WLD juga mendukung kompatibilitas dengan layanan dan alat yang sudah ada untuk fungsionalitas yang dioptimalkan. 

Secara khusus, token didistribusikan bebas ke pengguna di seluruh dunia.  Satu-satunya persyaratan untuk menerima WLD gratis adalah menyelesaikan langkah-langkah guna mengonfirmasi keunikan dan kemanusiaan Anda.  Selanjutnya, Sam Altman berencana untuk memberikan pendapatan tetap kepada pengguna di seluruh dunia dengan WLD guna memenuhi kebutuhan dasar, yang disebutnya sebagai pendapatan dasar universal.  Operator Worldcoin juga bisa mendapatkan token WLD melalui Orb dan mengedukasi orang banyak tentang Worldcoin.

Proyek Worldcoin menjalani fase prapeluncuran yang sukses dari Mei 2021 hingga Juli 2023, sehingga memungkinkan pengguna di negara tertentu yang belum melakukan praregistrasi untuk mendaftarkan akun dan menerima WLD setelah memverifikasi kemanusiaan mereka.  Tujuan awalnya adalah untuk melakukan praregistrasi beberapa miliar pengguna sebelum peluncuran mainnet.  Selama periode ini, lebih dari dua juta orang di 30 negara memverifikasi World ID mereka di Orb, yang mengarah ke alokasi lebih dari 36 juta token WLD. 

Setelah diluncurkan, Worldcoin memulai penyebaran 1.500 Orb secara global untuk memenuhi permintaan global akan World ID. 

Tokenomics Worldcoin

Ada total pasokan awal 10 miliar token WLD, yang didistribusikan menurut alokasi berikut:

  • Komunitas Worldcoin: 75%

  • Investor Tools for Humanity (TFH): 13,5%

  • Tim Pengembangan Awal: 9,5%

  • Cadangan yang Belum Di-Commit Tools for Hummanity: 2%

Saat peluncuran, akan ada pasokan sirkulasi awal maksimum sebesar 136 juta WLD, dengan 36 juta dialokasikan untuk individu yang diverifikasi Orb selama fase beta proyek, serta 100 juta dipinjamkan ke market maker yang beroperasi di luar AS.

Worldcoin Foundation bermaksud untuk bekerja mencapai tujuan alokasi token berikut saat proyek berkembang:

  • Hibah Pengguna: 60%

  • Investor THF: 13,5%

  • Operasi Jaringan: 10%

  • Tim Pengembangan Awal: 9,5%

  • Dana Ekosistem: 5%

  • Cadangan yang Belum Di-Commit Tools for Hummanity: 2%

Tempat Membeli Worldcoin

Berniat untuk membeli token WLD dan memperdagangkannya? Dengan senang hati Bybit mengumumkan listing Worldcoin (WLD) di platform perdagangan.

  • Spot:WLD/USDT, WLD/USDC

  • Bot Grid Spot dan Bot DCA:WLD/USDT, WLD/USDC

  • Derivatif: Kontrak WLDUSDT Perpetual (didukung pada hari yang sama dengan listing Spot)

  • Bot Grid Futures:WLDUSDT (didukung pada hari yang sama dengan listing Spot)

  • Copy Trading: WLDUSDT (didukung pada hari yang sama dengan listing Spot)

  • Konversi Manual Fiat ke WLD (didukung mulai 26 Juli 2023)

  • Perdagangan Margin:Leverage hingga 10x (didukung dalam 24 jam setelah listing Spot)

  • Pinjaman: WLDUSDT (didukung pada hari yang sama dengan listing Spot)

Dalam rangka merayakan listing Worldcoin di atas, Bybit mengadakan lima (5) acara eksklusif yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan bagian dari total hadiah sebesar 165.000 USDT.

Acara 1: Deposit dan Beli untuk Mendapatkan Bagian dari Total Hadiah 60.000 USDT

Periode Acara: 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB hingga 15 Agustus 2023 pukul 06.59 WIB

Acara ini terdiri dari total tiga subacara:

  • Satu acara untuk pengguna baru

  • Satu acara untuk pengguna lama

  • Satu acara untuk semua pengguna 

Untuk pengguna baru: Jadilah salah satu dari 4.000 pengguna baru pertama yang menyelesaikan tiga (3) langkah berikut selama periode acara untuk memenangkan 10 USDT:

  • Daftarkan Akun di Bybit

  • Deposit minimal 100 USDT atau USDC

  • Beli WLD senilai minimal 100 USDT atau USDC sebagai perdagangan pertama Anda di Bybit

Untuk pengguna lama (yang membuat akun sebelum 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB): Jadilah salah satu dari 4.000 pengguna lama pertama yang membeli WLD senilai minimal 100 USDT/USDC selama periode acara untuk mendapatkan 5 USDT.

Ingin mendapatkan hadiah tambahan?  Cukup depositkan 25 WLD ke akun Bybit Anda untuk mengeklaim hadiah 5 USDT lainnya!  Harap diperhatikan bahwa hadiah ini akan didistribusikan berdasarkan metode siapa cepat dia dapat, kepada 4.000 pengguna pertama.

Acara 2: Trade WLD untuk Mendapatkan Bagian dari Total Hadiah 50.000 USDT

Periode Acara: 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB hingga 15 Agustus 2023 pukul 06.59 WIB

Untuk berpartisipasi dalam acara ini, Anda hanya perlu mengumpulkan volume perdagangan Spot minimal 200 USDT senilai WLD selama periode acara berlangsung.  Hadiah akhir Anda akan ditentukan berdasarkan proporsi volume perdagangan Anda dibandingkan dengan total volume perdagangan selama acara berlangsung. 

Jika ingin mendapatkan bagian yang lebih besar dari total hadiah, Anda hanya perlu memperdagangkan lebih banyak WLD!

Acara 3: Stake & Dapatkan APR hingga 99%

Periode Acara: 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB hingga 8 Agustus 2023 pukul 06.59 WIB

Sesuai dengan judul acaranya, Anda hanya perlu stake melalui paket Tabungan Tetap Bybit untuk mendapatkan APR hingga 99% — dan total WLD senilai 20.000 USDT menanti Anda! 

Acara 4: Trade dengan Bot Grid dan Bagikan Hadiah Senilai 5.000 USDT

Periode Acara: 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB hingga 15 Agustus 2023 pukul 06.59 WIB

Ada dua (2) subacara yang termasuk dalam acara ini.

Pertama, buat minimal satu Bot Grid Spot WLD/USDT atau WLD/USDC, dan investasikan minimal 200 USDT atau 200 USDC.  4.000 pengguna pertama akan berbagi jumlah yang sama dari total hadiah 1.500 USDT.

Partisipan acara akan diberi peringkat berdasarkan profit bersih dari Bot Grid Spot WLD/USDT dan WLD/USDC mereka.  Selanjutnya, hadiah akan didistribusikan ke 20 pengguna teratas.

Harap digarisbawahi bahwa partisipan harus mengumpulkan volume perdagangan Bot Grid Spot WLD/USDT dan WLD/USDC minimal $50.000 agar dapat memenuhi syarat untuk mendapatkan hadiah.

Acara 5: Undang Teman dan Bagikan Hadiah Senilai 10.000 USDT!

Periode Acara: 24 Juli 2023 pukul 14.00 WIB hingga 15 Agustus 2023 pukul 06.59 WIB

Dapatkan hingga 1.025 USDT dan komisi 30% per referral saat Anda mengundang teman ke Bybit!  Anda bahkan dapat menerima hadiah tambahan 5 USDT untuk setiap referee yang berhasil menyelesaikan tiga (3) langkah berikut:

  • Membuat akun di Bybit menggunakan kode referral Anda

  • Mendepositkan minimal 100 USDT atau USDC

  • Membeli WLD minimal 100 USDT atau USDC dalam waktu tujuh (7) hari sejak pendaftaran.

Harap diperhatikan bahwa hadiah akan didistribusikan berdasarkan metode siapa cepat dia dapat.

Apakah Worldcoin Merupakan Investasi yang Baik?

Sebagai token utilitas, WLD memiliki dua (2) tujuan utama, yaitu mengonfirmasi identitas pengguna sebagai manusia yang unik dan mendukung pembelian aset digital.  Saat ini, koin memiliki nilai yang dapat diabaikan.  Namun, berkat adanya berita mengenai Worldcoin, token lain dengan nama yang hampir sama mengalami dampak positif pada harganya.  WorldCoin (perhatikan perbedaan dua huruf kapital) adalah proyek yang relatif tidak jelas, tetapi karena menyandang nama yang sama dengan Worldcoin milik Sam Altman, investor telah berbondong-bondong berinvestasi koin tersebut, mengira bahwa keduanya merupakan token yang sama. (Perhatikan bahwa ticker token untuk WorldCoin lain ini adalah WDC, sedangkan ticker Worldcoin yang didukung OpenAI adalah WLD).

Selain mengetahui dua token yang berbeda, ada banyak elemen lain yang perlu dipelajari ketika mempertimbangkan baik tidaknya Worldcoin untuk dijadikan sebagai alat berinvestasi.  Sangat penting untuk memahami potensi uniknya dan kontroversi seputar fungsinya. 

Kontroversi Worldcoin

Memerangi serangan Sybil dan kesalahan informasi yang dihasilkan oleh AI membutuhkan verifikasi keunikan dan kemanusiaan setiap pengguna.  Verifikasi ini dicapai melalui Orb, yang memindai iris seseorang. Gambar iris selanjutnya diubah menjadi kode unik, yang dikenal sebagai World ID, yang membuat paspor digital yang dapat digunakan sebagai pengganti data pribadi. 

Namun, gambar iris pengguna disimpan oleh Worldcoin sebagai hash. Beberapa orang menganggap biometrik sebagai melanggar batas, karena melihatnya sebagai bentuk data pribadi.  Worldcoin mengeklaim bahwa gambar tidak disimpan, hanya kode hash. (Perlu diperhatikan bahwa verifikasi juga penting untuk tujuan masa depan pendiri dalam mendistribusikan pendapatan dasar universal kepada individu di seluruh dunia.)

Terlepas dari bagaimana dan data apa yang disimpan, beberapa orang khawatir tentang kemungkinan akan digunakannya data tersebut untuk tujuan yang jahat.  Menurut  TechCrunch, peretas telah berhasil menguasai dasbor operator Orb Worldcoin.  Hal ini secara tidak langsung membenarkan kekhawatiran banyak orang tentang pengamanan data biometrik.

Selain kekhawatiran yang dibenarkan terkait pengumpulan data, masih harus diteliti lebih lanjut kepastian terkait ada tidaknya nilai intrinsik pada token tersebut.  Dasar pemikiran di balik Worldcoin berakar pada redistribusi aset global melalui pendapatan dasar universal, karena siapa pun dapat memperoleh token hanya dengan memindai iris mata mereka.  Akan tetapi, jika token itu sendiri tidak berharga, maka memiliki token sama saja dengan memiliki uang Monopoli, atau dengan kata lain, tanpa ada kasus penggunaan di dunia nyata.

Potensi Worldcoin

Meski Worldcoin memiliki tujuan yang ambisius (serta banyak tantangan yang harus diatasi guna mencapai tujuan tersebut), Worldcoin memiliki potensi yang besar untuk meningkatkan keamanan dan transaksi pribadi, mengurangi penyebaran kesalahan informasi/disinformasi, dan memastikan distribusi uang yang adil.  Sayangnya, ada banyak mitos seputar Worldcoin yang sangat ingin dibantah oleh pembuatnya. 

Salah satu mitos yang beredar adalah Worldcoin menyimpan gambar iris dalam database.  Namun, Worldcoin menegaskan bahwa gambar iris dihancurkan setelah Worldcoin memberikan World ID unik kepada pengguna.  Proses identifikasi biometrik itu sendiri memungkinkan Worldcoin untuk mengonfirmasi bahwa individu tersebut adalah manusia yang nyata dan hidup.  Penggunaan nomor identifikasi yang ditetapkan untuk gambar tersebut mendukung verifikasi tanpa penggunaan data pribadi atau biometrik di masa mendatang.

Mitos lainnya adalah Worldcoin hanya melayani individu di negara berkembang.  Faktanya, Worldcoin beroperasi di lokasi yang kurang terlayani dan terpencil untuk membantu memverifikasi identitas mereka yang memiliki akses terbatas, tetapi juga makin banyak diadopsi di negara maju. 

Beberapa orang percaya bahwa Worldcoin merupakan proyek tertutup dan terpusat, tetapi pembuat proyek mengeklaim hal yang sebaliknya.  Tim menyatakan bahwa sementara Worldcoin pada awalnya dikembangkan oleh kelompok inti Worldcoin Foundation kemudian dibangun untuk mendukung pertumbuhan dan pengembangan platform yang mandiri dengan melibatkan komunitasnya.  Tahun 2022, lebih dari seribu pengembang di seluruh dunia berkontribusi pada pengembangan Worldcoin.  Selain itu, repositori GitHub telah digunakan untuk mendistribusikan berbagai jenis fail perangkat keras.  Fakta-fakta ini menyoroti bahwa Worldcoin sedang dalam perjalanan menuju sepenuhnya terdesentralisasi.

Harap diperhatikan bahwa tidak ada informasi di atas yang harus dianggap sebagai nasihat keuangan.  altcoin yang mudah berubah, harap untuk selalu melakukan penelitian Anda sendiri sebelum berinvestasi dalam proyek seperti Worldcoin. Karena sifat altcoin yang fluktuatif, kami menyarankan Anda untuk selalu melakukan penelitian Anda sendiri sebelum berinvestasi dalam proyek seperti Worldcoin.

Kesimpulan

Worldcoin berpotensi untuk mentransformasi layanan sosial dan keuangan secara global melalui proses verifikasi identifikasi yang unik. Namun, sering kali Worldcoin menghadapi kesalahpahaman dan mitos yang menghalangi minat banyak orang untuk mengadopsinya.  Selain itu, nilai tokennya sendiri dan kasus penggunaannya di dunia nyata masih belum pasti.  Oleh karenanya, kekhawatiran seperti itu perlu ditangani dengan tegas jika Worldcoin benar-benar ingin mewujudkan adopsinya di seluruh dunia. 

#Bybit #TheCryptoArk